PORT ELIZABETH--MI: Sukses meloloskan Inggris ke babak 16 besar, Jermain Defoe langsung sesumbar siap mengantar pulang Jerman di babak kedua nanti. Inggris akhirnya bisa memperpanjang nafas mereka di Piala Dunia Afrika Selatan setelah di laga terakhir Grup C, Kamis (24/6) dini hari WIB berhasil menekuk Slovania dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal St George Cross dihasilkan penyerang mereka Jermain Defoe menit ke-23. Kemenangan ini membuat skuat Fabio Capello tersebut mengoleksi lima poin hasil dari satu kali menang dan dua kali imbang.
Namun meski mampu lolos ke babak 16 besar, Inggris harus puas finis sebagai runner up di bawah Amerika Serikat. Karena meski mengoleksi nilai sama, Inggris karena kalah dalam selisih gol dengan skuat Bob Bradley tersebut. Dan dengan finis sebagai runner up, The Three Lions harus berhadapan dengan Jerman di babak 16 besar yang keluar sebagai juara Grup D.
Meski langsung menghadapi salah satu raksasa Eropa, Inggris nampaknya tidak gentar. Defoe yang menjadi pahlawan kemenangan pun sesumbar bisa menyingkirkan musuh bebuyutan Inggris tersebut dari Afsel.
"Bawa kemari Jerman," kata Defoe singkat saat mengetahui timnya akan bertemu skuat Joachim Loew tersebut di babak 16 besar. Menurut Defoe, meski akan sulit ia beserta rekan-rekannya telah menemukan kembali semangat serta keyakinan dalam bertanding yang sempat hilang di dua laga awal mereka.
"Keyakinan selalu ada, walaupun anda tahu di babak ini akan selalu sulit," kata penyerang Tottenham Hotspurs tersebut.
"Jadi, sangat penting bagi kami untuk tetap menjaga semangat, yang telah kami lakukan dan tunjukkan sampai hari ini," tukasnya.
Mengenai pujian yang datang kepadanya setelah mempersembahkan satu-satunya gol kemenangan buat Inggris, Defoe mengaku tetap belum puas. Menurutnya, seharusnya ia bisa berbuat lebih untuk Inggris di laga tersebut.
"Saya agak kecewa dengan penampilan saya karena seharusnya saya bisa melakukan yang lebih baik lagi," katanya. "Tapi meski begitu, karena kami berhasil menang saya juga ikut senang," pungkasnya.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berikan Komentar jika anda mengcopy file ini